SMKN 1 Al Mubarkeya Gelar Workshop Pembuatan Media Ajar untuk Guru

Aceh Besar — Dalam rangka peningkatan kompetensi Guru sebagai fasilitator dalam pembelajaran, SMKN 1 Al Mubarkeya yang merupakan salah satu SMK Pusat Keunggulan di Provinsi Aceh mengadakan Workshop Pembuatan Media Pembelajaran Interaktif Bagi Guru. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama tiga hari (31/08 s.d 02/09), di ruang guru sekolah ini.

Nurul Husna, S.Pd.I., MPd yang merupakan Waka Kurikulum SMKN 1 Al Mubarkeya mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk melatih pendidik menuju guru yang profesional, dan merupakan pembinaan kompetensi yang berkelanjutan untuk para guru-guru.

“Pada kegiatan kali ini, pelatihan yang kita buat berfokus pada pembuatan media pembelajaran berbasis IT, ada beberapa aplikasi yang diberikan oleh narasumber diantaranya padlet dan canva”, ujar Nurul.

Sementara itu kepala SMKN 1 Al Mubarkeya, Sukmanil Fuadi, SAg, MPd menyebutkan tugas guru pada era digital ini dituntut kreativitasnya untuk menggali potensi sumber dan media pembelajaran yang ada di lingkungannya, agar dapat melaksanakan pembelajaran yang sesuai dengan era sekarang, namun tidak mengabaikan dari segi kualitas.

Selanjutnya Sukmanil berharap agar guru-guru SMKN 1 Al Mubarkeya dapat membekali diri dengan wawasan dan keterampilan pengembangan desain dan pembuatan media pembelajaran sehingga guru dapat menjalankan perannya dengan baik.

“Kita berharap dengan adanya kegiatan peningkatan mutu guru melalui program SMK PK, kompetensi guru dalam mengajar juga akan lebih baik sehingga berpengaruh terhadap mutu lulusan”, pungkas Sukmanil. (Humas MBKY)

Komentar