Arief R. Wismansyah dan Sachrudin Gandeng Masyarakat, Tangerang Terangkan 97.872 Titik Pemukiman

TANGERANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus menghadirkan inovasi untuk meningkatkan kualitas hidup warganya. Salah satu program unggulan, Kampung Terang, yang digulirkan di bawah kepemimpinan Wali Kota Arief R. Wismansyah dan Wakil Wali Kota Sachrudin, telah mengubah wajah Kota Tangerang menjadi kota yang terang benderang, bahkan hingga ke pemukiman warga. Kamis, 21 Desember 2023.

Dengan ambisi untuk memberikan pencahayaan optimal di malam hari, Program Kampung Terang telah berhasil membangun penerangan jalan umum (PJU) di 97.872 titik pada tahun 2023. Inisiatif ini tidak hanya memberikan keamanan di jalan raya, tetapi juga membawa terang ke setiap sudut kota, menjadikan wilayah Kota Tangerang yang dulu gelap gulita kini penuh cahaya.

Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah, menyatakan, “Dengan program Kampung Terang, masyarakat bisa merasakan Kota Tangerang yang terang dan terasa aman di malam hari. Tidak ada lagi wilayah gelap gulita di Kota Tangerang. Jadi, masyarakat juga akan lebih nyaman ketika melintas di malam hari. Kampung Terang bukan hanya solusi pencahayaan, tetapi juga langkah preventif untuk menghindari aksi tindak kejahatan, terutama bagi karyawati yang pulang kerja hingga malam.”

Selain Kampung Terang, Pemkot Tangerang juga meluncurkan program Tangerang Terang yang fokus pada pencahayaan di jalan raya. Sebanyak 38.459 titik PJU telah dibangun di bawah program ini, menjadikan total PJU yang beroperasi di Kota Tangerang mencapai 136.331 titik.

Achmad Suhaely, Kepala Dinas Perhubungan Kota Tangerang, menegaskan komitmen Pemkot dalam menjaga kelangsungan program ini. “Petugas Dishub siaga 24 jam untuk melakukan pemeliharaan dan perbaikan PJU. Masyarakat dapat dengan mudah melaporkan PJU yang mati atau tidak berfungsi melalui aplikasi LAKSA atau melalui nomor WhatsApp 0811-1500-293. Kami berusaha memberikan respons cepat untuk menjaga Kota Tangerang tetap terang dan aman.”***

Komentar