Ikatan Mahasiswa Aceh Selatan (IMAS) laksanakan kegiatan TEMU RAMAH Mahasiswa baru tahun 2021

Seputaraceh.id | Mahasiswa asal Aceh selatan yang tergabung dalam Ikatan Mahasiswa Aceh Selatan (IMAS) di Lhokseumawe/Aceh Utara Telah melaksanakan kegitan temu ramah mahasiswa baru tahun 2021 pada hari sabtu tgl 13 November yang berlokasi di pantai pelabuhan utama, Lhokseumawe.

Kegiatan tersebut bertema “Mempererat silaturrahmi Membangun kekompakan Menuju generasi IMAS yang anggun dalam moral unggul dalam intelektual”.

Kegiatan ini diikuti seluruh mahasiswa Aceh Selatan baik yang mahasiswa baru maupun senior dari angkatan lainnya, dengan menghadirkan alumni-alumni dari beberapa generasi dan juga keluarga kampas(Keluarga masyarakat pase Aceh selatan).

Acara Temu Ramah ini dimaksudkan untuk menjalin kedekatan antar sesama mahasiswa Aceh selatan yang menempuh jenjang perkuliahan di Lhokseumawre dan aceh utara Dan juga menjalin kedekatan antar sesama alumni, dan menciptakan hubungan sosial yang baik serta mewujudkan keharmonisan antar mahasiswa dan alumni dan orang tua dari aceh selatan/Kampas.

Ketua Panitia Akmal muji, menyampaikan bahwa tujuan dibuatnya kegiatan temu ramah ini untuk memberikan motivasi dan pengalaman serta dedikasi untuk mahasiswa baru. Selain itu tujuan pelaksanaan kegiatan ini untuk mempererat silaturrahmi antar mahasiswa aceh selatan, dan juga dapat menjadikan imas sebagai wadah tempat belajar baik organisasi maupun akademik perkuliahan.

tempung tawar ketua Ikatan Mahasiswa Aceh Selatan Wawan Setiawan

Kami harapkan generasi baru aceh selatan dapan menjadi generasi yang memiliki karakter dan mempunyai sifat yang akhlakul kharimnah serta dapat berkompetesi di bidang akademik kampus.

ketua Umum Ikatan Mahasiswa Aceh Selatan (IMAS) Wawan Setiawan, mengatakan dengan adanya temu ramah ini diharapkan mahasiswa harus bisa menjadi penyambung lidah masyarakat Aceh Selatan dan berani melakukan advokasi jika ada penindasan terhadap rakyat, ungkapnya.

Wawan menambahkan kawan-kawan yang tergabung dalam imas akan dibentuk dididik untuk menjadi seorang mahasiswa yang berguna dan menjadi pelita bagi rakyat Acerh Selatan yang berada dibawah penindasan.ujarnya.

Selanjutnya penasehat IMAS bapak Anismar S.ag M.Si juga memberikan arahan dan bimbingan kepada mahasiswa baru.

Semoga dengan kegiatan ini diharapkan dapat menjadi pemebelajaran dan gairah dalam berorganisasi terutama terhadap IMAS sendiri, agar dapat terciptanya generasi dan penerus IMAS kedepannya, tutup Annismar.

Kegiatan tersebut dibarengi dengan pelaksanaan PEUSIJUK/tepung tawar mahasiswa baru Aceh selatan, serta kegiatan outbon lainnya.

Komentar