Awas, Buaya Kembali Muncul di Laut Calang, Terlihat Dekat TPI Gampong Blang

ACEH JAYA – Warga Desa Gampong Blang Calang, Kecamatan Krueng Sabee, Kabupaten Aceh Jaya kembali dikejutkan dengan penampakan seekor buaya di kawasan pangkalan pendaratan ikan (PPI) dese setempat, Rabu, 1 Maret 2023.

“Buaya itu terlihat kemarin sore dan juga sempat direkam oleh masyarakat sini,” kata Panglima Laot Lhok Calang, M. Yunan, Kamis, 2 Maret 2023.

Kuat dugaan, kata M. Yunan, buaya tersebut merupakan buaya yang sempat direkam warga di tempat wisata Pantai Sayeung Gampong Baro, Kecamatan Setia Bakti beberapa waktu lalu.

Dia diyakini berpindah tempat ke perairan laut PPI Gampong Blang yang jaraknya diperkirakan sekitar 3 kilometer dari Pantai Sayeung.

“Kita mengimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati apalagi saat mandi di pantai Panorama dan sekitarnya karena kita tidak pernah tau binatang itu ada didekat kita waktu di air, ” ungkapnya.

M. Yunan mengharapkan pihak BKSDA untuk dapat menangkap buaya tersebut dan dipindahkan kembali kehabitatnya supaya tidak meresahkan masyarakat.

“Harapan kita bisa ditangkap, karena bisa jadi buaya tersebut terluka sehingga tidak bisa lagi kembali kehabitatnya,” tuturnya.

“Kalau sudah ditangkap bisa obati dan bisa dilepas lagi kehabitatnya, dan jika tidak ditangkap maka akan sulit memperoleh makanan karena habitatnya bukan di laut,” pungkas M. Yunan. 

Komentar