100 Hari Program Kadis DPPKB Agara yang baru menjabat, Simak apa saja

Kutacane – seputar Aceh.id

Budi Afrizal, SKM, MKM yang kini mendapat promosi jabatan baru Eselon II sebagai Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB), .yang mana Sebelumnya, Budi Afrizal menjabat sebagai Sekretaris Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) H Sahudin Kutacane Aceh Tenggara.

Budi Afrizal, SKM,MKM saat ditemui di ruang nya Selasa (8/2) mengatakan “Program yang pertama, yang dilakukan, yaitu diharapkan dapat mengendalikan capaian penerapan KB kepada masyarakat luas. Melalui petugas penyuluh KB yang ada di kecamatan, kita akan tekankan kepada mereka,” ungkapnya.

Kemudian, Budi akan berjanji menurunkan tingkat stunting di Aceh Tenggara

“Untuk saat ini tingkat stunting di Aceh Tenggara  dinilai masih tinggi sekitar 24 persen. Kedepannya kita akan melakukan penurunan angka stunting Sesuai dengan target Nasional  tahun 2024 kita harus turunkan dibawah 14 persen”,ungkapnya

Diketahui, Stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan anak lebih rendah atau pendek (kerdil) dari standar usianya.

Pengurangan angka korban kekerasan terhadap perempuan dan anak. Ini termasuk dalam program prioritas utama sebagai Kadis

PPKB yang akrab di panggil Bang Budi dalam 100 hari kerjanya.

“Dalam waktu dekat ini, kita akan lakukan pembentukan UPTD Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak (P2A). Dan bekerja sama dengan pihak Perlindungan Kekerasan terhadap perempuan dan anak di Aceh Tenggara Kita akan melakukan pendampingan terhadap keluarga Korban, sehingga korban kekerasan dan asusila tidak terpinggirkan”Kata Budi Afrizal SKM, MKM, diruangannya.

Budi juga memaparkan “Teknis mekanisme manajemen kita akan usahakan lebih baik lagi  yang sudah baik kita lanjutkan tapi kalau ada masukan kita sangat terbuka,” paparnya

Budi berharap “Kedepannya kita akan bekerja sama dengan stakeholder yang ada, dan berkolaborasi semua pihak, baik itu LSM maupun Insan Pers serta elemen yang ada guna meminimalisir terjadinya tindak kekerasan terhadap anak dan program penurunan stunting sesuai dengan harapan Nasional, kita bersama serta dapat mencapai Visi misi Bupati Aceh Tenggara, “Pungkas Budi mengakhiri.

(Saipullah.S)

Komentar