SPPG Mitra BGN Luncurkan Program Makan Bergizi untuk 2.109 Siswa di Kuta Panjang dan Blang Jerango

Seputar Aceh | Gayo Lues – Yayasan Bebesen Gayo Bergizi Nusantara (BGN) resmi meluncurkan Program Makan Bergizi untuk anak-anak sekolah di Kecamatan Kutapanjang dan Blangjerango, Kabupaten Gayo Lues, pada Senin (21/4/2025). Acara launching digelar di SMP Negeri 1 Kutapanjang, Desa Tampeng, dengan dihadiri berbagai pihak lintas sektor yang mendukung peningkatan gizi dan kesehatan anak-anak di daerah pedalaman.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3AP2KB), Sartika Mayasari, SSTP, MA, yang hadir mewakili Wakil Bupati Gayo Lues, menyampaikan sambutannya, Sartika menekankan pentingnya program ini sebagai upaya nyata dalam mendukung tumbuh kembang anak-anak secara optimal. Ia juga menyampaikan apresiasi atas sinergi berbagai pihak yang terlibat dalam pelaksanaan kegiatan ini.

“Program ini bukan hanya soal memberikan makanan, tapi tentang membangun masa depan anak-anak kita. Gizi yang baik adalah fondasi bagi pendidikan dan kualitas hidup yang lebih baik,” ujar Sartika.

Dalam kegiatan ini, Kodim 0113/Gayo Lues turut ambil bagian sebagai mitra strategis dalam mendukung suksesnya program. Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues, Letkol Inf Agus Satrio Wibowo, S.I.P yang diwakili Danramil 09/ Putri Betung, Kapten Inf Syahrizal, menyampaikan bahwa TNI siap mendukung penuh kegiatan sosial yang berdampak langsung terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya anak-anak yang masih dibangku sekolah.

“Peningkatan gizi adalah pondasi bagi generasi bangsa yang sehat dan kuat. Babinsa jajaran Kodim 0113/ Gayo Lues siap membantu pengawasan dan pendampingan di lapangan agar program ini berjalan optimal,” tegas Kapten Inf Syahrizal dalam sambutannya.

Kodim 0113/ Gayo Lues juga melihat program ini sebagai bagian dari upaya mendukung ketahanan nasional dari aspek non-militer, yakni ketahanan pangan dan kesehatan. Sinergi antara unsur pemerintah, dunia pendidikan, serta masyarakat sipil seperti yang dilakukan Yayasan BGN dinilai sejalan dengan semangat Binter (Pembinaan Teritorial) TNI AD.

Program ini ditujukan kepada 2.109 pelajar dari jenjang TK hingga SMA di dua kecamatan yaitu kecamatan Kuta Panjang dan Blang Jerango, Menu makanan bergizi yang diberikan hari ini berupa nasi putih, ayam sambal, sayur tumis wortel dan buncis, tempe goreng, serta buah jeruk.

Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan Bupati Gayo Lues, Kapolres, Kajari, DPRK, Kadisdik, Camat Kutapanjang, Kepala Yayasan BGN, kepala sekolah, ahli gizi, dan tamu undangan lainnya. Semangat kolaborasi antar lembaga tampak dalam pelaksanaan kegiatan yang berjalan lancar dan penuh antusiasme.

Kodim 0113/ Gayo Lues berharap program seperti ini dapat terus berlanjut dan diperluas ke kecamatan lainnya, sebagai bagian dari upaya bersama menciptakan generasi emas Gayo Lues yang sehat, cerdas, dan berdaya saing.

(Kang Juna – Reporter)

Komentar