Semarak Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95

Pesta Meriah yang Memadukan Masa Lalu, Kini, dan Masa Depan

JAKARTA – Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-95 di Monumen Nasional (Monas) Jakarta dengan tema “Bersama Majukan Indonesia” mengajak semua komponen bangsa untuk merajut budaya gotong royong dan tolong menolong sebagai unsur penting dalam pembentukan karakter nasional. Jum’at, 28 Oktober 2023.

Rangkaian acara yang dipersembahkan pada peringatan HSP kali ini sangat meriah, memadukan elemen-elemen bersejarah dengan nuansa modern yang disukai oleh generasi muda. Salah satu momen penting adalah peluncuran lagu “Pemuda Bersatu,” yang bertujuan untuk mempromosikan persatuan dan kebersamaan pemuda Indonesia.

Momen kebersamaan dan persatuan pemuda Indonesia menjadi fokus utama dalam peringatan HSP ini. Tidak hanya itu, acara ini juga memberikan penghargaan kepada para pelopor dan penggerak pembangunan sektor kepemudaan yang telah berdedikasi untuk kemajuan negara.

Puncak acara HSP ke-95 akan diramaikan oleh penampilan musisi nasional ternama, termasuk JKT 48, Wika Salim, Saykoji X Yacko X Laze X Ramben, D’Masiv, Dhyo Haw, Tri Vanita, dan The Sigit. Mereka akan menghibur dan memeriahkan suasana, membuat peringatan HSP ini menjadi acara yang tak terlupakan.

Menpora Dito Ariotedjo, yang memimpin acara ini, mengungkapkan harapannya bahwa peringatan HSP kali ini akan menggabungkan masa lalu, kini, dan masa depan. Ia ingin generasi muda Indonesia tidak hanya mengenang kejayaan masa lalu, tetapi juga bergerak maju bersama Kemenpora, yang ingin menjadi “rumahnya anak muda.”

Acara ini terbuka untuk semua orang, mengundang seluruh elemen dari organisasi kepemudaan, komunitas, dan individu untuk ikut serta dalam semangat kebersamaan. Informasi lengkap tentang acara ini dapat ditemukan di media sosial Kemenpora.[]

Komentar