Respon Cepat Polri, Polsek Peudada Bantu Bersihkan Banjir SD Negeri 17 di Bireuen

Bireuen – Banjir yang melanda Bireuen pada Jumat, 22 September 2023, telah menghadirkan respon cepat dari aparat kepolisian, khususnya Polsek Peudada Polres Bireuen Polda Aceh. Mereka turut membantu membersihkan lumpur yang telah mengenangi Sekolah Dasar (SD) Negeri 17 Bireuen, sehingga proses belajar mengajar dapat segera berlanjut.

Kegiatan yang dipimpin oleh Kapolsek Peudada, Ipda M. Nazarullah, ini juga melibatkan warga setempat dan berbagai pihak terkait, seperti Dinas Pendidikan Kabupaten Bireuen, Keuchik Desa Jaba, tim Damkar Kabupaten Bireuen, kepala dan dewan guru SD 17 Bireuen, serta masyarakat Desa Jaba Kecamatan Peudada.

Kapolsek Peudada, Ipda M. Nazarullah, menyatakan, “Kami sadar akan pentingnya pendidikan bagi anak-anak, dan kami ingin memastikan bahwa mereka bisa segera kembali belajar setelah banjir ini. Kita harus bekerja sama untuk mengatasi dampak bencana ini.”

Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Joko Krisdiyanto, juga memberikan apresiasi tinggi terhadap upaya yang dilakukan oleh personel Polsek Peudada. Menurutnya, tindakan ini mencerminkan peran Polri dalam membantu masyarakat setelah terjadinya bencana alam. “Apa yang dilakukan personel Polsek Peudada Polres Bireuen merupakan wujud Polri hadir di tengah-tengah masyarakat,” kata Joko.

Banjir tersebut menyebabkan proses belajar mengajar di SD Negeri 17 Bireuen terhenti selama dua hari karena ruang kelas tergenang lumpur. Hal ini membuat semua pihak, termasuk instansi terkait, berkomitmen untuk segera mencari solusi agar proses belajar mengajar dapat berjalan lancar kembali.

 

Komentar