Tidak Ada Lampu Penerangan, Abdul Mucthi Minta Dishub Segera Pasang Lampu Jalan di Jembatan Lhoknga

Aceh Besar – Sekretaris Komisi I DPRK Aceh Besar Abdul Mucthi, A.Md mengakui adanya laporan masyarakat terkait lampu penerangan jalan lintas Lhoknga pas depan jembatan Krueng Raba Lhoknga kabupaten Aceh Besar.


Hal tersebut diakui sangat mengganggu karena adanya aktifitas masyarakat di malam hari terutama disaat bulan Ramadan 1442 Hijirah.

“Memang benar ada beberapa laporan masyarakat di Kecamatan Lhoknga mengeluh mengadu ke dewan Aceh Besar, maka Addul Mucthi yang juga Komisi I DPRK Aceh Besar yang membidangi hukum dan pemerintahan dengan permasalahan penerangan jalan umum meminta Dishub Aceh Besar untuk memasang rambu-rambu atau lampu penerangan di jembatan Krueng Raba Lhoknga yang sama sekali tidak ada penerangan di lintas jembatan ini dan meresahkan masyarakat sehingga rawan kecelakaan,” kata Abdul Mucthi kepada Media ini, Rabu,14 April 2021. 

Abdul Mucthi minta pihak kewenangan Dishub Aceh Besar terkait lampu penerangan jembatan untuk segera memasang lampu penerangan jembatan tersebut.

“Bulan suci ramadhan ini masyarakat yang melintasi jalan jembatan ini untuk Shalat sampai malam, pulangnya gelap di jalan jembatan Krueng Raba Lhoknga yang rawan tentu ada rasa ngeri,” ujar Muchti.

Menurut dia, keberadaan lampu jalan di jembatan tersebut sangat penting bagi pengendara.

Khususnya saat malam hari. “Ini demi keselamatan pengendara yang melintas pada malam hari.

“Ini demi kepentingan masyarakat umum. Saya optimis, baik pemerintah propinsi atau pemkab Aceh Besar dan Dishub Aceh Besar akan cepat merespon untuk memasang lampu penerangan jalan di hembatan Krueng Raba Lhoknga,” pungkas Mucthi.(D)

Sumber : Kontrasaceh.net

Komentar