Polisi Bersama Tim Gabungan di Lhokseumawe Bubarkan Pedagang di Lapangan Hiraq

LHOKSEUMAWE, SEPUTARACEH.ID —Operasi Yustisi Polres Lhokseumawe bersama tim gabungan membubarkan para pedagang di depan Lapangan Hiraq, Kecamatan Banda Sakti, Kota Lhokseumawe, Rabu (9/6/2021) malam.

Kapolres Lhokseumawe AKBP Eko Hartanto SIK MH melalui Kasubag Humas Salman Alfarisi SH MM mengatakan, usai melaksanakan apel di halaman Masjid Islamic Center, sekitar pukul 22.15 WIB tim gabungan bergerak mengimbau para pedagang di lokasi tersebut agar segera menghentikan aktivitasnya karena telah melewati batas yang ditentukan.

“Personel memanggil seluruh pedagang untuk diberi arahan terkait Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) bagi pelaku usaha agar telah menghentikan aktivitas dagangannya pada pukul 22.00 WIB,” ujarnya.

Setelah menertibkan pedagang di tempat dimaksud, kata Salman, tim gabungan kemudian melanjutkan patroli di kawasan waduk Lhokseumawe guna membubarkan masyarakat yang masih berkumpul secara persuasif.

“Selanjutnya, tim gabungan yang dipimpin Kasubag Dal Ops, Iptu Saiful Bahri bergerak ke kawasan Cunda, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe. Di lokasi ini, personel juga mengimbau pemilik usaha dan masyarakat supaya membubarkan diri dan kembali ke rumah masing-masing,” sebut Salman.

Lanjutnya, Polres Lhokseumawe bersama tim gabungan terus menggencarkan patroli Yustisi untuk mendisiplinkan masyarakat selama pandemi Covid-19. “Kita himbau pemilik usaha dan masyarakat agar mematuhi anjuran pemerintah dalam rangka menekan angka penyebaran Covid-19,” pintanya. []

Editor : Jamaluddin Idris

Komentar